CILEGON - Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2026, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cilegon menggelar News Anchor Student Competition, sebuah ajang kompetisi yang ditujukan bagi pelajar dan mahasiswa untuk mengasah kemampuan membawakan berita secara profesional.
Ketua PWI Cilegon, Ahmad Fauzi Chan, mengatakan kompetisi ini dirancang sebagai ruang edukatif sekaligus kompetitif bagi generasi muda yang memiliki minat di bidang jurnalistik dan penyiaran berita.
"News anchor bukan hanya soal membaca teks, tetapi bagaimana memahami isi berita, menyampaikannya dengan percaya diri, dan menjaga etika jurnalistik. Itu yang ingin kami tanamkan melalui lomba ini," ujar Ahmad Fauzi Chan, Kamis (29/1/2026).
Dalam kompetisi ini, peserta diberikan kebebasan memilih salah satu dari dua tema berita yang telah ditentukan, yakni "Duet Pemimpin Muda Membangun, Cilegon Menuju Kota Global" atau "Kebangkitan Industri Nasional, dari Banten untuk Indonesia."
Peserta diwajibkan menyusun dua naskah siar sebagai persiapan menuju babak final. Dari seluruh karya yang masuk, 10 peserta terbaik akan dipilih untuk tampil langsung di hadapan dewan juri dan tamu undangan pada sesi grand final.
"Penilaian tidak hanya pada tampilan visual, tetapi juga pada pemahaman materi dan cara menyampaikan pesan kepada publik," jelas Fauzi.
Setiap peserta diminta mengirimkan video pembacaan berita dengan durasi maksimal tiga menit, tanpa proses pengeditan.
Video dapat dibuat dalam format landscape maupun potret, dengan latar belakang polos satu warna.
Penampilan, artikulasi, intonasi, serta kepercayaan diri menjadi poin utama dalam penilaian. Selain itu, aspek favorit juga dinilai berdasarkan interaksi publik di media sosial.
Kompetisi ini terbuka untuk dua kategori peserta, yakni pelajar SMP/MTs/sederajat dan mahasiswa, dengan sistem individu. Peserta diwajibkan mengunggah video ke akun media sosial masing-masing serta ke Google Drive yang telah disiapkan panitia.
Selain itu, peserta juga diminta mengikuti akun resmi dan mencantumkan tagar #wartawancilegon dan #hpnbanten2026 sebagai bagian dari syarat lomba.
Pendaftaran lomba dibuka mulai 29 Januari hingga 15 Februari 2026 melalui formulir daring. Setelah mendaftar, peserta wajib bergabung ke dalam grup WhatsApp resmi untuk mendapatkan informasi lanjutan terkait teknis lomba.
Ahmad Fauzi Chan berharap kegiatan ini dapat menjadi jembatan awal bagi lahirnya calon jurnalis dan penyiar muda yang profesional dan berintegritas.
"Kami ingin anak-anak muda berani tampil, kritis, dan memahami peran pers dalam membangun demokrasi dan kemajuan daerah," tegasnya.
Pemenang lomba akan mendapatkan hadiah uang tunai jutaan rupiah, sementara peserta yang lolos ke babak final akan memperoleh konsumsi dan snack selama kegiatan berlangsung.(*/)
#Organisasi
Komentar